Cerita kehidupan wanita

Urbanwomen. Saat ini sudah banyak perusahaan yang dulunya didominasi pria, sekarang sudah didominasi wanita. Lewat penelitian Mckinsey “Women Matter” dan studi MSCI “Women on Boards”, dikatakan bahwa perusahaan yang dijalankan oleh wanita mengungguli perusahaan yang dijalankan oleh pria, membangun budaya pemberdayaan wanita tidak dapat lagi dipandang sebagai isyarat untuk memenuhi KPI ‘keragaman’ oleh manajemen. Memberdayakan wanita dalam peran kunci pengambilan keputusan harus menjadi bagian penting dari strategi bisnis jika bisnis tersebut memang ingin berkembang di pasar komersial saat ini. Berikut cara menciptakan budaya pemberdayaan wanita dalam industri yang didominasi oleh pria.

  1. Ambil keputusan sulit sejak awal

Mengambil keputusan sulit sejak awal merupakan hal penting dalam menciptakan lingkungan kerja dengan pemberdayaan wanita. Meskipun itu akan mengambil risiko yang besar, tapi bisa menjadi keputusan terbaik yang perusahaan buat. Banyak yang mungkin saja saat menjabat sebagai pemimpin tidak berlaku sebagai pemimpin tapi hanya sebagai orang yang menyuruh-nyuru. Hal itu dapat membuat perusahaan menuju keterpurukan. Biaya mempertahankan karyawan seperti itu sama saja dengan mempertahankan lingkungan kerja yang beracun dan perombakan divisi sangat diperlukan.

  1. Membuat kebijakan ramah wanita

Selain menjadi wanita karir, wanita akan sibuk untuk menjadi pekerja dan juga sebagai ibu rumah tangga. Hal ini terkadang dapat menghambat lintasan karir mereka dan merugikan mereka di tempat kerja. Wanita karier yang memiliki anak memiliki ambisi yang lebih rendah dibandingkan mereka yang belum menikah. Namun, hal terpenting adalah perusahaan harus menerapkan kebijakan yang ramah wanita untuk membantu mereka tetap pada jalur tujuan karir mereka, tanpa kehilangan momentum saat cuti melahirkan, dan bahkan menawarkan pilihan kerja jarak jauh atau paruh waktu untuk tetap produktif bersamaan dengan mengatur rumah tangga.

  1. Memfasilitasi koneksi

Rekan kerja wanita biasanya memiliki banyak koneksi dan sangat penting untuk perusahaan mendukung mereka sebagai pemanfaatan peluang karir. Perusahaan bisa membuat acara rutin atau kesempatan berkoneksi bagi wanita dalam perusahaanmu untuk membentuk koneksi yang tulus. Wanita lain yang mendukung dalam mencapai impianmu dapat menjadi aset yang paling kuat. Oleh karena itu, acara-acara seminar wanita akan sangat diminati oleh karyawan wanita untuk saling berkumpul dan mendengarkan kisah-kisah inspiratif dari para pemimpin wanita hebat.

Terlepas dari peran atau industri tempat kamu bekerja, unsur utama budaya apapun yang akan tertanam dalam pemberdayaan wanita adalah bahwa wanita harus membantu memperkuat suara satu sama lain dan menyoroti kontribusi satu sama lain. Sebagai individu mungkin wanita mudah diabaikan, tetapi sebagai kumpulan suara yang kuat, wanita tidak mungkin diabaikan. Cerita kehidupan wanita lainnya bisa dibaca di situs wanita terbaik di Indonesia Urbanwomen.org